Interpretasi Khalayak Pada Sosok Model Iklan (Analisis Resepsi Iklan Kredivo)

Authors

  • Muhammad Ichsan Son
  • Nina Kusumawati Universitas Bina Sarana Informatika
  • Lukman Universitas Bina Sarana Informatika

Abstract

Media promosi iklan media sosial youtube Kredivo menampilan sosok model iklan yang membuat khalayak menafsirkan banyak perbedaan pemahaman. Dimana sosok tersebut melakukan adegan fleksibilitas yaitu gerakan akrobatik dengan tampilan perempuan. Penelitian ini berfokus pada analisis interpretasi khalayak terhadap sosok model iklan Kredivo. Maksud dari pembuat iklan dengan adanya sosok model dan beradegan akrobatik tersebut adalah sisik efisiensi dan fleksibilitas dari Kredivo yang dengan sangat mudah dapat di akses oleh masyarakat. Namun interpretasi pada masyarakat tidak seperti yang di maksud oleh pembuat iklan, banyak yang beranggapan bahwa konten iklan tersebut mengandung unsur pornografi mengingat sosok model seperti perempuan. Teori resepsi mementingkan pendapat khalayak pada sebuah isi media ataupun karya, bisa pendapat umum yang bisa berubah-ubah terhadap suatu karya.

Keyword : Media Promosi, Iklan, Resepsi, Kredivo.

Downloads

Published

2022-02-04