Sistem Informasi Perpustakaan Berbasis Website Pada SDN Cempaka Baru 03 Pagi

Authors

  • Naufal Fauzan Universitas Bina Sarana Informatika
  • Martua Hami Siregar Universitas Bina Sarana Informatika

Keywords:

Library Information System, Waterfall, Website, Blackbock testing, User Acceptance Testing

Abstract

Perkembangan teknologi yang semakin pesat memengaruhi berbagai aspek, termasuk pendidikan. SDN Cempaka Baru 03 Pagi memiliki perpustakaan yang dilengkapi berbagai jenis buku sesuai kebutuhan murid, namun pengelolaan peminjaman buku masih dilakukan secara manual. Setiap peminjaman dan pengembalian buku dicatat dalam buku agenda, yang sering kali menimbulkan masalah seperti kesalahan pencatatan, keterlambatan pengembalian, dan pencarian buku yang memakan banyak waktu. Sebagai bagian dari program sekolah yang terorganisir secara sistematis, perpustakaan memainkan peran penting dalam mendukung keberhasilan proses belajar mengajar. Untuk memaksimalkan perannya, perpustakaan membutuhkan teknologi informasi sebagai sarana penunjang tugas dan fungsinya, serta untuk meningkatkan layanan kepada pemustaka. Oleh karena itu, dirancanglah Aplikasi Perpustakaan Berbasis Website dengan menggunakan metode Waterfall, yang terdiri dari beberapa tahap, yaitu analisis kebutuhan, desain, implementasi, pengujian, dan pemeliharaan. Aplikasi ini memudahkan pengelolaan data buku dan anggota perpustakaan, sehingga pustakawan dapat bekerja lebih cepat dan efisien. Selain itu, aplikasi ini juga mengurangi kesalahan dalam pencatatan peminjaman dan pengembalian buku. Dengan memanfaatkan teknologi informasi, perpustakaan dapat memberikan layanan yang lebih baik, akurat, dan efisien kepada siswa, serta mendukung proses belajar mengajar secara keseluruhan dengan menyediakan akses yang lebih cepat dan mudah ke sumber informasi.

 

The rapid development of technology affects various aspects, including education. SDN Cempaka Baru 03 Pagi has a library equipped with various types of books according to student needs, but the management of book borrowing is still done manually. Every book borrowing and returning is recorded in an agenda book, which often causes problems such as recording errors, late returns, and time-consuming book searches. As part of a systematically organized school program, the library plays an important role in supporting the success of the teaching and learning process. To maximize its role, the library needs information technology as a means of supporting its duties and functions, as well as to improve services to users. Therefore, a Website-Based Library Application was designed using the Waterfall method, which consists of several stages, namely requirements analysis, design, implementation, testing, and maintenance. This application facilitates the management of book data and library members, so that librarians can work more quickly and efficiently. In addition, this application also reduces errors in recording book loans and returns. By utilizing information technology, libraries can provide better, more accurate and efficient services to students, and support the overall teaching and learning process by providing faster and easier access to information resources.

Downloads

Published

2024-11-28

How to Cite

Fauzan, N., & Siregar, M. H. . (2024). Sistem Informasi Perpustakaan Berbasis Website Pada SDN Cempaka Baru 03 Pagi. Media Teknologi Dan Informatika, 1(4), 173-184. Retrieved from http://4258.wcapt.asia/index.php/mti/article/view/6373

Issue

Section

Articles