Perancangan Website Sistem Pendaftaran Pelayanan : Studi Kasus Suku Dinas Pendidikan Wilayah II Jakarta Pusat
Keywords:
Perancangan Sistem; Website; Pelayan Terpadu Satu PintuAbstract
Suku Dinas Pendidikan Wilayah II Jakarta Pusat adalah salah satu organisasi kepemerintahan yang sedang melakukan reformasi birokrasi pada pelayanan mereka dengan menyediakan pelayanan publik. Dengan jumlah pemohon yang cukup banyak setiap harinya sering kali menimbulkan masalah seperti antrian yang cukup banyak mengakibatkan waktu yang dibutuhkan juga cukup banyak dan pemohon tidak mengetahui secara pasti kapan permohonan yang mereka lakukan akan selesai. Berdasarkan permasalahan diatas maka penulis akan merancang Sistem Pendaftaran Pelayanan Suku Dinas Pendidikan Wilayah II Jakarta Pusat Pada Pelayanan Terpadu Satu Pintu ( PTSP ) Kantor Walikota Jakarta Pusat Berbasis Website. Agar pendafataran pelayanan dapat dilakukan kapanpun dan dimanapun dan juga pemohon dapat melihat status permohonannya pada website. Sistem ini dibuat menggunakan Framework CodeIgniter 3 dengan bahasa pemrograman PHP dan MySQL sebagai database. Penulis menggunakan metode waterfall sebagai metode pengembangan software. Hasil dari pengujian menunjukan bahwa sistem dapat berjalan dengan baik sesuai dengan fungsinya.